Cerpen Tentang Persahabatan Yang Menginspirasi

Friday, March 28th, 2014 - Cerpen
Advertisement

Membaca cerpen tentang persahabatan mungkin bisa membantu anda untuk rileks. Sebab tak punya sahabat bagaikan hidup sendiri di dunia ini dalam keheningan dan kesunyian yang tak berarti. Buat apa hidup jika tak punya seorangpun sahabat? Banyak yang kebingungan mengartikan sahabat itu seperti apa? Apa bedanya dengan teman? Pada dasarnya sama tetapi kedekatan yang lebih dalam misalkan mengetahui perwatakan secara lebih mendalam. Sahabat itu orang paling berharga yang tidak bisa kalian beli dengan apapun karena mereka tidak untuk diperjualbelikan melainkan mereka untuk diajak berbagi kisah suka duka dan sebagainya.

Kumpulan Cerpen Persahabatan Sejati Ikatan Paling Indah

Membaca cerpen itu sangat menghasilkan karena cukup dengan sekali duduk saja anda sudah bisa menyelesaikan bacaan cerpen yang tak kurang dari 10.000 kata. Cerita singkat dan pendek yang dibawakannya itu membawa unsur penokohan yang sederhana dan biasa-biasa saja tetapi jangan salah dengan kesederhanaan itu mampu membawakan sebuah makna yang tidak biasa yang malah dapat menginspirasi diri anda sendiri. Maka dari itu artikel ini bakal memaparkan contoh cerpen yang memiliki makna persahabatan yang luar biasa.

Cerpen Tentang Persahabatan Karya Viona Lianita

Pada cerpen tentang persahabatan karya Viona Lianita yang dikutip ini berjudul Pentingnya Musik Dalam Hidupku memiliki isi yang bagus dan begitu inspiratif. Salah satu kutipan yang diambil yaitu, “Hari demi hari, sedikit demi sedikit aku dapat menghilangkan rasa sedihku hanya dengan mendengarkan lagu darinya. “Teman, walaupun kau pergi jauh aku yakin kau baik-baik disana dan tak pernah melupakanku”. Entah mengapa keadaanku semakin memburuk, bukan hatiku namun jiwaku bukan karena temanku. Namun karena penyakit yang aku derita. Ya Tuhan cobaan apalagi ini? Apa aku sanggup menjalani ini semua? Dapatkah engkau turunkan mukjizat agar aku semangat menghadapi segala cobaan ini. Teman, lagumu masih dapat ku dengar, hangatkan kebersamaan kita masih dapat ku rasakan. Kepedulianmu masih bisa aku dapatkan”.

Sedangkan pada bagian akhir dari cerpen dikutip seperti berikut, “Hari ini mungkin adalah puncak dari segalanya, akhir dari kehidupanku, keadaanku makin memburuk, sangat buruk dari hari hari sebelumnya. Dokter tak mampu lagi merawatku. permintaan terakhirku adalah bunyikan “lagu itu” agar aku merasa bahwa “dia” temanku ada di sampingku di saat aku mulai menghembuskan nafas yang terakhir dan menutup mata untuk selamanya. “Maafkan aku teman, aku tak dapat menunggumu datang kembali, aku tak dapat menepati janjiku untuk tetap setia bersamamu, terima kasih ayah, dan terima kasih ibu, terima kasih dokter, terima kasih teman. kalian telah membantuku mempunyai mereka yang sangat berani untukku. Teman, lagumu akan terus ku kenang…”. Paragrafterakhir tersebut menginformasikan kepada pembaca bukti kesetiaan sang penulis kepada sahabatnya walaupun di akhir hayatnya yang tak berdaya dia masih memikirkan sahabatnya disamping kedua orang tuanya.

Demikian artikel yang bisa penulis sampaikan. Pada hakikatnya sebuah cerpen tentang persahabatan tersebut ingin menyampaikan sebuah pesan yang berguna bagi kehidupan anda dalam hal persahabatan karena cerpen ditulis berdasarkan kisah nyata atau pengalaman pribadi baik yang sifatnya pengalaman suka maupun duka. Semoga artikel ini mampu memberikan manfaat penuh kepada anda semua para pembaca.

Advertisement
Cerpen Tentang Persahabatan Yang Menginspirasi | Admin | 4.5